Selasa, 23 Maret 2010

MENU UNTUK OBAMA


Awal-awal ini media banyak memuat berita tentang kunjungan Obama ke Indonesia, yang menyebabkan organisasi-organisasi dan LSM-LSM Islam melakukan demonstrasi menolak datangnya Obama ke Indonesia. Bahkan HTI (Hizbut Tahrir) mengharamkan Kedatangnya.
Siapa pun dia dan bagaimana pun dia boleh-boleh saja berkunjung ke Indonesia, begitu pun Obama dia berhak datang ke Indonesia mau kapan pun. Tetapi untuk pemerintah tolonglah kedatangannya jangan terlalu di jadi-jadikan di agung-agungkan , kontribusi apa yang telah Obama berikan untuk negeri ini ? beberapa minggu sebelum datang Obama keamanan di perbatasan-perbatasan KOTA sangat diperketat supaya situasi aman sewaktu Obama berkunjung, seharusnya keamanan diperketat itu bukan saja waktu ada seseorang yang berkunjung tetapi harus selamanya.
Untuk menyambut kedatangan Obama tidak cukup dengan uang sedikit, untuk keamanannya saja tidak cukup dengan uang satu-dua juta. Padahal di luar sana masih banyak rakyat yang lebih membutuhkan alangkah baiknya uang itu diberikan kepada korban-korban bencana seperti korban banjir.
Pemerintah juga begitu bingungnya menu atau hidangan apa yang pantasnya di hidangkan untuk Presiden Amerika ini, gado-gado kah? Tetapi pernahkah difikirkan pemerintah menu rakyat hari ini apa ? apakah mereka masih makan ?

Tidak ada komentar: